16 Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami 100% Hingga Bersih

susu kambing etawa susu kambing etawa

16 Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami 100% Hingga Bersih

Inilah resep ampuh cara menghilangkan komedo dengan bahan-bahan 100% alami hingga wajah anda bersih. Cara membersihkan komedo yang selalu muncul di sekitar hidung anda akan kita bahas pada artikel "16 cara menghilangkan komedo secara alami 100% hingga bersih" karena komedo di hidung dapat mengganggu kecantikan wajah anda bila tidak secepatnya di hilangkan dengan cara yang alami agar kesehatan dan kecantikan wajah anda selalu terjaga serta dapat mencegah wajah anda di tumbuhi jerawat yang membandel.

cara menghilangkan komedo

Komedo merupakan endapan lemak akibat terjadi sumbatan pori-pori yang di sebabkan oleh sel kulit yang mati, kotoran dan debu serta sebum pada kelenjar minyak di bagian wajah yang biasanya berada di sekitar hidung, pipi dan mata. Banyak cara menghilangkan komedo yang muncul di bagian wajah dengan tips yang alami tanpa menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi kesehatan wajah anda, justru bila kebersihan wajah tidak di jaga dan di rawat dengan baik akan mudah terinfeksi bakteri dan kuman yang mengakibatkan jerawat atau pun penyakit kulit.

Sampai hari ini banyak sekali permasalahan wajah seperti komedo putih yang tertutup [ whitehead ] dan komedo hitam yang terbuka [ blackhead ] yang sering di alami oleh banyak perempuan dan pria yang sedang menuju proses keremajaan [ masa puber ], hal ini merupakan perubahan yang wajar di alami remaja yang bisa terjadi pada semua orang termasuk anda sendiri karena terjadi peningkatan produksi hormon pada wajah anda yang berlebihan bila di bandingkan dengan orang dewasa sehingga dengan menjaga kebersihan wajah dengan baik yang bisa anda lakukan dengan mandi 3 kali dalam sehari secara rutin serta menjaga benda di sekitar anda tetap steril agar terhindar dari banyak debu dan kotoran yang menempel pada wajah.

cara menghilangkan komedo

Cara Menghilangkan Komedo Alami Tanpa Efek Samping

√ Menghilangkan Dengan Susu Kambing

Cara membersihkan komedo agar cepat hilang juga dapat di bantu dengan sabun susu kambing etawa yang memiliki banyak kandungan nutrisi alami yang dapat mendukung dalam menutrisi kulit wajah lebih sehat dan baik sehingga dapat terhindar dari bahaya jerawat yang membandel.

sabun susu kambing etawa
Sabun susu kambing dapat anda gunakan sebagai pengganti sabun mandi biasa sehingga dengan anda menggunakannya setiap kali mandi akan dapat membantu menghilangkan komedo serta mencegah komedo untuk muncul kembali di wajah anda.

Susu kambing etawa merupakan nutrisi alami yang kaya akan kandungan mineral, protein, berbagai vitamin dan enzim sehingga manfaat susu kambing untuk wajah yaitu kulit wajah anda akan lebih sehat dan merona.

Sedangkan manfaat terkait masalah komedo yaitu dapat membantu membersihkan sel-sel kulit mati yang menumpuk pada pori-pori serta memperbaiki jaringan kelenjar minyak agar kulit anda lebih lembab dan halus. manfaat lainnya adalah dapat meregenerasi sel kulit mati menjadi lebih aktif dan hidup.

√ Menghilangkan Dengan Es Batu

Cara menghilangkan komedo mengunakan es batu dapat anda lakukan dengan meletakkan es batu pada bagian wajah yang terdapat komedo selama kurang lebih 15 sampai 20 menit.

Es batu mudah sekali untuk anda dapatkan atau anda bisa manfaatkan kulkas di rumah anda untuk membuat es batu, dengan menggunakan es batu untuk membersihkan komedo dapat membantu memperkecil lubang dari pori-pori wajah yang di tumbuhi komedo.

Cara pembersihan di atas dapat anda lakukan dan 100% akan berhasil dengan baik bila anda membersihkan terlebih dahulu komedo yang terdapat pada wajah anda menggunakan alat yang steril hingga bersih kemudian baru anda terapkan cara menghilangkan komedo memakai es batu.

√ Menghilangkan Dengan Air Putih

Metode cara menghilangkan komedo menggunakan air putih sangat mudah dan alami yang dapat anda lakukan untuk mendukung proses pembersihan sistem metabolisme [ pencernaan ] dengan cara banyak minum air putih dalam satu hari mencapai 8 gelas [ 2 liter ].

Cara ini di lakukan dari dalam tubuh seperti proses detok, karena dengan banyak minum air putih akan membantu mencegah terjadi endapan lemak yang menyumbat di pori-pori anda sehinggasel kulit mati, minyak dan kotoran dapat di bersihkan melaui proses detoksifikasi.

Cara menghilangkan komedo memakai putih dari telur yang campur dengan madu 1 sendok yang dioleskan pada bagian muka yang ditumbuhi komedo yang bertujuan dalam menolong untuk meminimalisir adanya komedo pada bagian muka.

√ Menghilangkan Dengan Lidah Buaya

Lidah buaya memiliki kandungan hormon auksin dan giberelin yang dapat membantu melembabkan kulit anda dan juga membantu dalam mencegah terjadinya peradangan pada kulit sehingga kulit wajah anda dapat terhindar dari peradangan.

Lidah buaya juga mengandung mineral yang tinggi yang dapat membantu dalam mengangkat minyak dan sel kulit mati pada wajah anda sehingga lidah buaya dapat di gunakan sebagai cara menghilangkan komedo dengan baik dan alami.

Anda bisa menggunakan kulitnya atau lendir-lendir dari lidah buaya sebagai masker yang dapat membuat kulit muka anda lebih halus, cara ini di lakukan dalam waktu 15 sampai 20 menit dan setelah selesei segera basuh muka anda dengan air hangat hingga bersih.

√ Menghilangkan Dengan Air Garam Hangat

Cara menghilangkan komedo selanjutnya adalah dengan memakai air hangat yang sudah di campur dengan garam yang bisa anda gunakan sebagai pembasuh muka yang bisa mendukung dalam meminimalisir adanya produksi minyak yang berlebihan pada muka.

Siapkan air setengah hangat di campur garam pada bak mandi, selain bak mandi anda dapat menggunakan wadah lainnya seperti baskom, kenceng dan lainnya yang tersedia di rumah anda yang dapat anda manfaatkan sebagai wadah.

Gunakan air garam hangat tersebut untuk membasuh muka anda, anda juga dapat menggunakannya air garam hangat tersebut untuk membasuh bagian kulit yang lain misalkan kaki, tangan atau badan agar manfaatnya bisa lebih merata.

√ Menghilangkan Dengan Madu


 manfaat madu

Cara membersihkan komedo memakai manfaat madu asli yang dapat di basuhkan pada kulit wajah atau muka yang terdapat komedo selama 10 sampai15 menit sebagai cara alami dalam pelembapan sehingga dapat membantu untuk mengangkat komedo pada kulit muka.

Selain dengan cara di basuhkan pada wajah, madu juga dapat di konsumsi setiap hari untuk mendapatkan manfaat kesehatan dan kecantikan secara alami dari dalam tubuh tetapi dengan aturan minum yang sesuai agar tidak menimbulkan efek samping madu untuk kulit wajah bila di konsumsi secara berlebihan.

√ Menghilangkan Dengan Pasta Gigi

Pasta gigi selain untuk menjaga kebersihan mulut juga dapat di gunakan sebagai cara menghilangkan komedo secara alami dengan mengoleskannya pada bagian wajah yang berkomedo.

Caranya adalah membersihkan dulu bagian yang berkomedo dengan air, selanjutnya oleskan pasta gigi pada bagian yang berkomedo sambil di pijat-pijat ringan, setelah itu diamkan dalam beberapa menit hingga pasta gigi mengering denagan sendirinya, kemudian basuh wajah anda dengan air sampai bersih.

Hal di atas di lakukan untuk membersihkan dan membuang penyebab munculnya komedo yaitu adanya sel kulit mati dan juga kelenjar minyak serta kotoran pada wajah anda.

√ Menghilangkan Dengan Jeruk Nipis

 jeruk nipis
Cara menghilangan komedo pada muka/wajah dengan memanfaatkan jeruk nipis untuk wajah yang memiliki kandungan asam alpha hidroksi dan vitamin C yang dapat anda basuhkan pada kulit muka kurang lebih selama 15 sampai 20 menit agar dapat mengeluarkan semua lemak yang menyumbat dan mengakibatkan munculnya komedo di wajah anda sehingga komedo dapat di atasi.

Selian itu anda juga dapat memanfaatkan kulit jeruk sebagai lulur alami yang dapat anda buat sendiri, berikut cara membuat lulur kulit jeruk.

Siapkan kulit jeruk yang sudah tidak terpakai atau anda bisa mengupas jeruk dan mengambil kulitnya saja untuk bahan lulur.

Potong hingga menjadi beberapa bagian kecil setelah itu keringkan kulit jeruk, anda bisa menjemurnya di bawah terik matahari langsung dan pastikan benar-benar kering.

Blender kulit jeruk hingga halus, anda bisa menggunakan penghalus kopi kalau anda punya tetapi bila alat-alat tersebut tidak ada terpaksa anda harus melembutkannya sendiri dengan cara manual.

Setelah lembut campurkan sedikit air, kira-kira saja secukupnya agar bentuknya seperti shampo atau lotion agar mudah untuk di oleskan.

Jika lulur jeruk sudah siap, silakan oleskan pada wajah anda yang berkomedo atau bisa seluruh wajah agar merata sambil anda pijat dalam 5 sampai 10 menit, setelah selesei segera basuh muka anda hingga bersih.

√ Menghilangkan Dengan Gandum

Cara membersihkan komedo dengan memanfaatkan buah gandum yang memiliki kandungan vitamin B sehingga dengan mencampur air dan gandum yang dapat anda basuhkan pada muka yang terdapat komedo, selain komedo anda hilang juga dapat membantu agar kulit muka lebih putih dan bersih.

√ Menghilangkan Dengan Pepaya

manfaat buah pepaya

Kandungan buah pepaya antara lain enzim papain, vitamin E, serat, enzim proteolitik yang berguna untuk menutrisi kulit sehingga dapat membantu menghilangkan komedo dengan mengangkat sel kulit yang mati.

Begini cara membuat masker pepaya dengan sederhana.

Siapkan buah pepaya yang sudah anda buang kulitnya.

Haluskan pepaya hingga lembut menyerupai lulur atau masker.

Oleskan pada bagian wajah anda yang berkomedo secara merata

Dan diamkan selama kurang lebih 5 sampai 10 menit.

Basuh muka anda hingga bersih.

Lakukan hal ini setiap hari secara rutin,
kalau waktunya terbatas minimal 3 hari sekali.

√ Menghilangkan Dengan Putih Telur

Putih telur memiliki kandungan alami yang dapat mencegah dan membersihkan komedo secara lami serta menutup pori-pori akan tidak mudah muncul komedo.

Anda dapat mengambil putih telur dan pisahkan dengan kuningnya saat anda memecahkan telur.

Oleskan pada wajah anda yang muncul komedo dan diamkan dalam 5 sampai 10 menit.

Setelah mengering segera basuh muka anda dengan air hangat dengan bersih.

√ Menghilangkan Dengan Baking Soda

Manfaat dari baking soda dapat menguraikan sel kulit mati yang mengendap di pori-pori kulit wajah anda sehingga cara menghilangkan komedo dengan baking soda ini sangat efektif untuk wajah anda yang berkomedo.

Campur setengah sendok baking soda dengan 1 sendok air hangat, lalu usapkan pada wajah anda yang berkomedo sambil di pijat-pijat selama 1 sampai 2 menit [ jangan lama-lama karena muka anda bisa kering ] setelah itu bersihkan muka anda dengan air hangat hingga bersih.

√ Menghilangkan Dengan Lemon 

Lemon memiliki kandungan asam alpha-hydroxi yang sangat bagus di gunakan sebagai cara menghilangkan komedo dan bekas dari jerawat membandel sehingga anda perlu mencobanya agar mendapatkan manfaat yang multi.

Potong lemon menjadi 2 bagian, setelah itu anda teteskan perasan jeruk nipis sebagai campuran dan gunakan pada bagian wajah anda yang berkomedo selama 6 sampai 10 menit setelah itu bersihkan dengan air yang dingin hingga bersih, lakukan hal ini 2 hari sekali agar komedo tidak muncul lagi.

√ Menghilangkan Dengan Cuka Apel

Cuka dari apel memiliki kandungan yang sifatnya anti septik yang dapat membersihkan lebum pada kelenjar minyak serta membunuh bakteri komedo secara alami.

Siapkan 1 gelas air dan campurkan 1 sendok cuka apel, gunakan bantuan kapas untuk mengoleskan air cuka pada muka anda yang berkomedo selama beberapa menit lalu basuh muka anda hingga bersih.

√ Menghilangkan Dengan Kayu Manis

Kandungan kayu manis dapat membantu meregenerasi sel kulit mati di wajah anda, kandungan antibiotik pada kayu manis dapat membantu menghilangkan bakteri pada kulit dan melembabkan kulit.

Siapkan kayu manis serbuk 1 sendok, madu 2 sendok dan perasan jeruk nipis secukupnya, campurkan semua bahan tersebut lalu oleskan pada wajah anda yang terdapat komedo selama 10 menit, setelah itu bilas muka wajah anda hingga bersih.

√ Menghilangkan Dengan Minyak Pohon Teh Hijau

Pohon teh hijau memiliki kandungan antiseptik alami yang dapat membantu mencegah peradangan kulit dan menghilangkan bakteri yang menyebabkan munculnya komedo. menggunakan cara menghilangkan komedo dengan pohoh teh hijau tidak terlalu di sarankan karena terkadang terjadi alergi kulit sehingga sebelum mencobanya pastikan dahulu anda tidak alergi terhadap kandungan pohon teh hijau.

Tetapi anda dapat menggunakan kandungan dari daun teh hijau untuk menghilangkan komedo anda, dengan mengkonsumsi ramuan dari teh hijau secara rutin dapat membantu mencegah munculnya komedo dan juga jerawat.

Selain itu daun teh hijau memiliki kandungan anti oksidan yang mampu mengurangi kelenjar minyak yang di hasilkan serta memperlambat daya serap androgen di dalam tubuh sehingga mampu membersihkan terjadinya sumbatan padapori-pori anda.

Cara membuat ramuan teh hijau adalah dengan merebus daun teh hijau secukupnya hingga mendidih, lalu gunakan kapas sebagai perantara untuk membasuhkannya pada muka yang muncul komedo selama 3 sampai 5 menit setelah itu basuh muka anda dengan air hangat hingga bersih.

Cara menghilangkan komedo menggunakan bahan-bahan alami di atas dapat anda terapkan dengan memilih cara mana yang cocok menurut selera anda dan tidak sulit untuk menemukan bahan-bahan alami tersebut sehingga anda akan dengan mudah menerapkan cara sederhana untuk membersihkan komedo seperti ulasan artikel di atas.

Keberhasilan dari penerapan panduan di atas tidak luput dari dukungan berbagai faktor alami tetapi dari pada anda melakukan cara menghilangkan komedo akan lebih baik mencegahnya sebelum muncul komedo dengan menjaga pola makan yang baik, menjaga kebersihan wajah anda, hindari mengkonsumsi apapun yang mengandung zat yang berbahaya [ alkhohol dan rokok ] serta terapkan salah satu cara di atas secara rutin sehingga anda terhindar dari komedo.

Semoga artike cara membersihkan komedo pada artikel berjudul "16 cara menghilangkan komedo secara alami 100% hingga bersih" dapat memberikan solusi masalah komedo pada wajah bagian hidung, pipi dan mata anda secara alami, bila sekiranya artikel ini bermanfaat untuk anda mohon agarbisa di bagikan kepada teman-teman anda melalui sosial media yang anda miliki.

Cukup sekian dan terimaksih atas perhatiannya.

Baca Juga Manfaat Susu Kambing Untuk Kesehatan